Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) menggelar kegiatan ‘Setia Waspada Run’. Lomba lari ini merupakan rangkaian acara dalam rangka memperingati Hari Bhakti Paspampres ke- 77.
Start lomba lari sepanjang 5 km dan 10 km ini dimulai dari Monas, Jakarta Pusat. Wadan Paspampres Brigjen TNI Oni Junianto mengatakan kegiatan ‘Setia Waspada Run’ ini digelar dengan tujuan agar Paspampres semakin dekat dengan masyarakat.
“Banyak sekali ternyata peminatnya yang terus siapkan diri dengan olahraga-olahraga seperti ini dalam rangka Hari Bhakti Paspampres ke- 77, humanis dan profesional. Semboyan paspampres setia waspada. Biar kita semakin dekat dengan masyarakat,” kata Brigjen TNI Oni Junianto di Monas, Jakarta Pusat (Jakpus), Minggu (12/2/2023).
“Dan mereka tidak selalu berasumsi Paspampres itu hanya sangar dan kelihatannya garang. Bahwa Paspampres sangat humanis di luar tugas-tugasnya,” lanjutnya.
Oni menuturkan sejumlah kegiatan sebelumnya juga sudah digelar sebagai rangkaian acara untuk memperingati Hari Bhakti Paspampres ke- 77. Acara tersebut seperti baksos di tempat ibadah, pemilihan mata air, lomba menembak, dan banyak interaksi lainnya.
“Sudah banyak. Kemarin kita baksos di cianjur. Kemudian, beberap kegiatan baksos di tempat-tempat ibadah. Kemudian, ada pemilihan mata air di Gunung Kidul, dan besok ada lomba nembak juga. Banyak interaksi yang kita lakukan,” ujar Oni.
Diikuti 3 Ribu Peserta
Sementara, Pj Gubernur DKI Jakarta yang juga Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres) Heru Budi Hartono mengatakan acara ini diikuti kurang lebih 3.000 peserta. Menurutnya, acara ini untuk membangkitkan semangat hidup sehat di masyarakat.
“Pagi hari ini di hari Minggu dalam rangka Bhakti Paspampres ke-77 beliau mewakili Paspampres, beliau jabatannya Wadanpaspampres melakukan kegiatan setia waspada run. Ada 10 km run dan 5 km run. 5 km itu kurang lebih 1.600 orang. Nah ini untuk bangkitkan masyarakat hidup sehat, bangkitkan masyarakat bersemangat. Dan tentunya bisa guyub di antara para peserta 10 k maupun 5 k,” kata Heru.
Total hadiah sebesar Rp 476 juta. Simak di halaman selanjutnya.