Jakarta –
Kemacetan terjadi di beberapa titik menuju Jakarta pagi ini. Salah satunya kemacetan terjadi di Tol Dalam Kota, Jakarta.
“Tol dalam kota, dari arah Cawang ke arah Grogol mulai ada kepadatan di Cawang km 1 sampai dengan km 3 hanya padat volume kendaraan saja, selebihnya lancar sampai arah Kuningan,” ujar petugas call center Lala, saat dihubungi, Senin (20/2/2023) pukul 07.40 WIB.
Kepadatan disebut kembali terjadi di Kuningan pada km 5 hingga km 6. Kemacetan ini dikarenakan bertambahnya volume kendaraan sejak pagi.
“Padat lagi di Kuningan dari km 5 sampai km 6, padat volume kendaraan saja, selebihnya lancar dan arah sebaliknya juga lancar,” tuturnya.
Selain itu kemacetan juga terjadi di Tol Jagorawi. Kemacetan dimulai dari Gunung Putri akibat antrean jalur contraflow.
“Informasinya ini mulai dari Gunung Putri kepadatan mulai dari km 19 sampai 17 ini padat volume kendaraan saja antrean masuk jalur contraflow. Dari 17 terpantau ramai lancar sampai arah Cibubur,” ujarnya.
Kemacetan akan kembali ditemui di Cibubur km 15 dan Ciraca sampai Dukuh di km 6. Lalulintas kembali terpantau lancar mulai dari Cipinang hingga Cililitan.
“Padat lagi nanti di Cibubur km 15 sampai dengan km 13, hanya padat volume kendaraan saja selebihnya terpantau ramai lancar kembali sampai arah Ciracas,” ujar Rina.
“Nanti ada kepadatan di Ciracas sampai dengan Dukuh km 8 sampai dengan km 6, ini juga sama hanya padat volume kendaraan saja. Di km 6 lalulintas terpantau lancar sampai dengan arah kali Cipinang-Cililitan,” sambungnya.
Kepadatan kembali terjadi di Kali Cipinang hingga Cililitan km 1. Sementara untuk jalur sebaliknya terpantau lancar.
“Padat lagi nanti mulai dari Kali Cipinang km 3 Cililitan sampai dengan km 1 hanya padat kendaraan saja. Untuk lalulintas arah sebaliknya dari Jakarta ke arah Bogor ramai lancar,” ujarnya.
(dwia/mae)