Jakarta –
Kebakaran melanda bangunan rumah warga di Parungpanjang, Bogor, Jawa Barat, pagi tadi. Kebakaran diduga akibat STB (set top box) TV yang meledak.
“Kebakaran di Desa Parungpanjang, Kecamatan Parungpanjang, Kabupaten Bogor, objek terbakar satu unit rumah. Penyebab kebakaran akibat STB meledak,” kata Komandan Sektor Pemadam Kebakaran Parungpanjang Wahyu Malik dikonfirmasi detikcom, Minggu (26/2/2023).
Kebakaran terjadi di Desa Parungpanjang, Kecamatan Parungpanjang, Kabupaten Bogor. Wahyu menyebut petugas mendapat informasi kebakaran terjadi pada 10.00 WIB pagi tadi.
Saat kejadian, STB yang meledak sedang digunakan untuk menonton televisi. Penyebab STB meledak belum diketahui, namun televisi yang tersambung dengan STB hangus terbakar.
“Kalau penyebab kebakaran berdasarkan informasi pemilik rumah karena STB meledak. Jadi penghuni rumah sedang menonton televisi dan STB meledak, sehingga terjadi kebakaran. Kalau sebab meledaknya belum diketahui, tapi kebakarannya diawali STB meledak,” kata Wahyu.
Wahyu menyebutkan, banyaknya barang yang mudah terbakar, mengakibatkan api dengan cepat membesar sehingga terjadi kebakaran hebat.
“Kita dapat laporan sekitar jam 10.00 WIB. Kemudian tim berangkat bawa dua unit pemadam. Api berhasil padam jam 13.15 WIB,” kata Wahyu.
“Pemadaman berjalan lancar tanpa kendala,” tambahnya.
(whn/whn)