Jakarta –
Pengemudi Mercy yang tabrakan dengan sepeda motor dikendarai dua pelajar SMA di Jakarta Selatan (Jaksel) ternyata anak Kepala Biro Operasi (Karo Ops) Polda Nusa Tenggara Barat (NTB) Kombes Abu Bakar. Kecelakaan pada Minggu (12/3/2023) itu menewaskan pelajar bernama Muhammad Syamil Akbar (18).
Dilansir detikBali, Abu Bakar Tertusi buka suara terkait kasus tersebut. Dia membenarkan pengemudi mobil Mercedes Benz tipe GLA 200 dengan nomor polisi D 1127 DQ adalah anaknya.
Abu Bakar pun membeberkan kronologi peristiwa tersebut. Menurut Abu Bakar, dari beberapa keterangan saksi mata, motor yang dikendarai korban menerobos lampu merah dan melaju kencang.
“Tapi ya secara bukti secara keterangan saksi yang ada waktu di lapangan. Itu ya mengatakan ada motor menerobos lampu merah. Mobil anak saya dihantam begitu dari depan. Begitu lho,” terang Abu Bakar.
Lanjut Abu Bakar, sesuai hasil pemeriksaan Satlantas Polres Metro Jakarta Selatan, anaknya alias pengemudi Mercy datang dari arah berlawanan di perempatan tempat kejadian perkara (TKP). Tiba-tiba motor milik Muhammad Syamil Akbar datang dari arah depan menerobos lampu merah.
“Anak saya mau lurus sama-sama mau lurus gitu lho. Si dia (korban) nyenggol samping mobil gitu lho,” kata Abu Bakar.
Baca selengkapnya di sini:
(eva/eva)