Jakarta –
Kemacetan terjadi di sejumlah titik Tol Cipularang arah Jakarta saat puncak arus balik Lebaran 2023. Kemacetan mulai terjadi di Tol Cipularang selepas Bandung menuju Jakarta.
Berdasarkan keterangan Jasa Marga di akun Twitter-nya, Senin (24/4/2023), kemacetan sudah terjadi di Km 78. Kemacetan kembali terjadi di Km 70.
“20.01 WIB #Tol_Purbaleunyi Maracang KM 78 – Sadang KM 77 PADAT, kepadatan vol lalu lintas. Dawuan KM 70 – KM 68 arah Jakarta PADAT, kepadatan vol lalu lintas,” tulis Jasa Marga.
Kemacetan di Tol Cipularang kembali terjadi di Km 81 arah Jakarta. Kemacetan terjadi karena meningkatnya volume kendaraan.
“20.01 WIB #Tol_Purbaleunyi Cikalong Wetan KM 103 – Darangdan KM 98 PADAT, kepadatan vol lalu lintas. Purwakarta KM 81 – KM 80 arah Jakarta PADAT, kepadatan vol lalu lintas,” tulisnya.
Kemacetan terjadi kembali dan cukup panjang di Km 100 lebih menuju Jakarta. Penyebab kemacetan masih sama yakni meningkatnya volume kendaraan.
Berdasarkan aplikasi CCTV Travoy, kemacetan cukup panjang terjadi di Km 99 hingga Km 116 arah Jakarta. Kendaraan tampak berjalan lambat.
“20.00 WIB #Tol_Purbaleunyi Baros KM 126 – Padalarang Timur KM 121 PADAT, kepadatan volume lalin. Cikamuning KM 117 – Walini KM 108 PADAT, kepadatan vol lalu lintas. Walini KM 107 – Cikalong Wetan KM 104 PADAT, kepadatan vol lalu lintas,” imbuhnya.
(rfs/dhn)