Jakarta –
Arus lalu lintas (lalin) di Jalan Daan Mogot arah Kalideres, Jakarta Barat, macet parah pagi ini. Kemacetan ini disebabkan adanya pekerjaan pengecoran jalan di flyover Pesing.
Pantauan detikcom di Jalan Daan Mogot, Kamis (4/5/2023) pukul 09.00 WIB, kepadatan lalu lintas terjadi hingga 2 kilometer mulai dari Halte Bus TransJakarta Indosiar. Kemacetan mulai terurai saat memasuki wilayah Kedaung Kali Angke, Taman Kota, Jakarta Barat.
Para pengendara tampak berlomba-lomba untuk mendahului di jalanan macet ini. Terdengar suara klakson bersahutan.
Lalu lintas di flyover Pesing sementara hanya dapat dilintasi pengendara yang mengarah ke Grogol. Flyover Pesing ditutup satu lajur karena adanya pengerjaan pengecoran jalan tersebut.
Jalan ditutup dengan garis kuning dan traffic cone. Sejumlah pekerja terlihat sedang melaksanakan pekerjaan pengecoran jalan di lokasi.
Para pemotor pun tampak memanfaatkan sejumlah titik jalan yang ditutup tapi belum diperbaiki untuk mendahului sejumlah kendaraan yang ada di flyover Pesing.
Pekerjaan pengecoran jalan di Flyover Pesing, Kamis (4/5/2023) pagi berimbas terhadap situasi lalin di Jalan Mogot. (Silvia Ng/detikcom)
|
Sementara itu, lalin arah sebaliknya menuju Grogol terpantau padat. Kepadatan arus lalin ini dikarenakan volume kendaraan.
Berdasarkan aplikasi Google Maps, pukul 09.12 WIB, terlihat Jalan Daan Mogot arah Kalideres menunjukkan warna merah pekat hingga ke arah Taman Kota sekira 1,5 kilometer.
Salah satu pengguna TransJakarta, Yuyu (25) mengatakan flyover Pesing sudah ditutup sekitar 2 hari ini. Akibatnya, Yuyu membutuhkan waktu lebih lama untuk berangkat ke kantor.
“Kacau ini macetnya udah 2 hari begini. Biasanya berangkat kerja sekitar 25 menit sudah sampai ke kantor. Ini butuh satu jam ya. Hari ini pun kayaknya saya bakal telat,” ungkap Yuyu.
(mea/mea)