Video editor Haris Azhar, Khairul Sahri, mengaku sempat khawatir usai video podcast ‘Ada lord Luhut di balik relasi ekonomi-ops militer Intan Jaya!! Jenderal BIN juga Ada1! >NgeHAMtam’ dipolisikan Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan. Khairul khawatir karena tak pernah berurusan dengan proses hukum sebelumnya.
Khairul awalnya ditanya soal komunikasi dengan produser video berjudul bernama Agus Dwi Prasetyo terkait konten video tersebut. Jaksa bertanya apakah Khairul pernah membahas konten dalam video itu dengan Agus.
“Komunikasinya seperti apa terkait dengan hari itu saja, nggak usah lah yang lain, ini kan video yang dipermasalahkan ada ‘Lord Luhut’. Adakah komunikasi-komunikasi terkait dengan konten hari itu?” tanya jaksa penuntut umum dalam persidangan di PN Jaktim, Cakung, Jakarta Timur, Senin (26/6/2023).
“Oh nggak kalau komunikasi konten paling saya udah kelar editing saya kasih tahu dia, nempelin logo segala macam udah saya unleash saya biasanya memberitahunya seperti itu,” jawab Khairul.
Dia juga mengaku sempat berbincang dengan Agus usai video itu dilaporkan Luhut Binsar ke polisi. Dia mengaku obrolan itu sebatas tentang video tersebut yang dipermasalahkan Luhut.
“Katakanlah setelah kejadian ini ada ternyata ini ada permasalahan, berdiskusi nggak dengan Agus Dwi Prasetyo?” tanya jaksa.
“Kalau diskusi nggak kalau kita ngobrol sharing ya,” jawab Khairul.
“Sharingnya seperti apa?” tanya jaksa.
“Ya ‘haduh ini video yang kemarin itu ya’, begitu-begitu, video yang kemarin,” jawab Khairul.
“Begitu-begitu seperti apa?” timpal jaksa.
“Maksudnya begitu-begitu gimana ya, Pak?” jawab Khairul.
“Anda sendiri yang bilang begitu-begitu,” kata jaksa.
“Ya, maksudnya kekhawatiran kita kan,” jawab Khairul.
Jaksa terus mencecar Khairul terkait apa yang dikhawatirkan usai video itu dilaporkan Luhut. Khairul mengaku khawatir karena belum pernah berhadapan dengan proses hukum.
“Apa yang anda takutkan kalau nggak salah kan nggak jadi permasalahan, anda kan juga katanya pada saat itu keluar, pada saat direkam anda keluar, jadi apa yang anda takutkan? Apakah ada informasi-informasi yang anda dengar?” tanya jaksa.
“Tidak ada. Maksudnya begini, saya tidak pernah berhubungan hukum seperti ini, tiba-tiba saya dikabarin kalau nanti ada pemeriksaan polisi ya seperti-seperti itu ya memang mental kita memang beda gitu,” jawab Khairul.
Simak selengkapnya di halaman selanjutnya.