Jakarta –
Sejumlah ruas tol menuju arah Jakarta diinformasikan padat di sejumlah titik di Tol Jagorawi dan Tol Tangerang. Kepadatan tersebut akibat padatnya volume kendaraan.
Diinformasikan melalui akun Twitter Jasa Marga pada pukul 08.08 WIB terdapat kepadatan di Tol Cililitan arah Cawang.
“08.08 WIB #Tol_Jagorawi Cawang – TMII – Cibubur – Bogor – Ciawi lancar. Cililitan – Cawang padat, kepadatan volume lalin,” demikian dikutip dari Twitter Jasa Marga, Selasa (11/7/2023).
Sementara itu di ruas Tol Jakarta Cikampek (Japek) arah Jakarta terjadi kepadatan Tol Cibitung Km 27 jingga Km 26 akibat adanya perbaikan jalan. Selanjutnya kepadatan juga terjadi di Halim arah Cawang.
“08.08 WIB #Tol_Jagorawi Cawang – TMII – Cibubur – Bogor – Ciawi lancar. Cililitan – Cawang padat, kepadatan volume lalin,” demikian dikutip dari Jasa Marga.
Lebih lanjut ruas Tol Tangerang arah Jakarta juga mengalami kepadatan di Kunciran hingga Karang Tengah, dan Kembangan hingga Kedoya. Kepadatan juga terjadi akibat padatnya volume lalin.
“08.05 WIB #Tol_Janger Kunciran – Karang Tengah padat, kepadatan volume lalin. Kembangan – Kedoya padat, kepadatan volume lalin,” katanya.
Sementara itu diinformasikan Jasa Marga, terdapat kendaraan gangguan di Kunciran KM 13+500 – KM 14+800 arah Tangerang. Kendaraan gangguan tersebut mengakibatkan kepadatan. Adapun Kendaraan gangguan tersebut berada di bahu luar/kiri.
(yld/aik)