Jakarta –
Stafsus Mensesneg Faldo Maldini menghadiri malam puncak penganugerahan Hoegeng Awards 2023. Faldo berharap dengan acara Hoegeng Awards dapat memberikan inspirasi untuk anggota Polri dan masyarakat.
“Baguslah, jadi mudah-mudahan makin banyak inspirasi-inspirasi yang bisa dihasilkan oleh para penerima Hoegeng Awards. Saya yakin banyak sebenarnya juga menjadi inspirasi masyarakat,” kata Faldo usai menghadiri Hoegeng Awards 2023 di Hotel Tribrata, Jakarta Selatan, Jumat (14/7/2023).
“Jadi mudah-mudahan ini jadi inspirasi bagi banyak aparat penegak hukum dan juga masyarakat,” sambungnya.
Dia juga berharap para pemenang Hoegeng Awards tidak berhenti memberikan inspirasi. Dia pun meminta untuk terus mempertahankan keyakinannya sebagai anggota Polri.
“Jangan pernah berhenti untuk terus menginspirasi, karena awards itu kan cuma akhirya, yang paling penting adalah keyakinannya,” tuturnya.
Sekilas Tentang Hoegeng Awards 2023
Hoegeng Awards merupakan program kolaborasi detikcom dengan Polri untuk memberikan penghargaan bagi polisi-polisi teladan. Hoegeng Awards pertama kali digelar pada tahun 2022 dan berlanjut ke tahun 2023. Berbeda dari Hoegeng Awards 2022 yang hanya ada tiga kategori yakni ‘Polisi Berdedikasi’, ‘Polisi Inovatif’ dan ‘Polisi Berintegritas’. Tahun ini ada dua kategori tambahan yaitu ‘Polisi Pelindung Perempuan dan Anak’ serta ‘Polisi Tapal Batas dan Pedalaman’.
Lima kategori Hoegeng Awards 2023 tersebut didapatkan lewat proses diskusi panjang melibatkan berbagai pihak, mulai dari keluarga almarhum Jenderal Hoegeng, Divisi Humas Mabes Polri, hingga Dewan Pakar Hoegeng Awards 2023. Adapun Dewan Pakar Hoegeng Awards 2023, yakni Wakil Ketua MPR RI H. Arsul Sani, S.H., M.Si., Mantan Plt Pimpinan KPK Dr. Mas Achmad Santosa, S.H., LL.M., anggota Kompolnas Poengky Indarti,S.H., LL.M., Koordinator Nasional Jaringan Gusdurian Indonesia Alissa Qotrunnada Wahid, S.Psi., dan anggota Komnas HAM Putu Elvina, S.Psi.
Proses pencarian polisi teladan dimulai dari 27 Januari hingga 27 April 2023 pukul 24.00 WIB. Ada 10.607 masyarakat dan pembaca detikcom mengajukan kandidat polisi teladan versinya dalam Hoegeng Awards 2023.
Dari sepuluh ribuan usulan itu, tim panitia Hoegeng Awards 2023 melakukan verifikasi dan seleksi awal. Nama-nama yang lolos verifikasi dan seleksi tim panitia itu kemudian diserahkan ke Dewan Pakar Hoegeng Awards 2023.
Pemberian penghargaan kepada 5 polisi teladan diumumkan dalam acara malam puncak penghargaan Hoegeng Awards 2023 yang digelar di The Tribrata Darmawangsa. Acara yang dihadiri langsung oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Chairman of CT Corp Chairul Tanjung (CT), serta sederet tokoh penting di pemerintahan itu disiarkan langsung di detikcom.
Ada 5 kategori dalam Hoegeng Awards 2023 di antaranya Polisi Berdedikasi’, ‘Polisi Inovatif’, ‘Polisi Pelindung Perempuan dan Anak’, ‘Polisi Tapal Batas dan Pendalaman’ serta ‘Polisi Berintegritas’. Satu nama polisi teladan dari masing-masing kategori itu telah dipilih oleh Dewan Pakar Hoegeng Awards 2023.
Berikut ini daftar penerima Hoegeng Awards 2023:
– Polisi Berdedikasi: Brigadir Fitriani Maisyarah
– Polisi Inovatif: Kombes Kusworo Wibowo
– Polisi Pelindung Perempuan dan Anak: AKP Yuni Utami
– Polisi Tapal Batas dan Pedalaman: AKP Makruf Suroto
– Polisi Berintegritas: Kombes Darmanto
(amw/dek)