Jakarta –
Ketua Komnas HAM, Atnike Nova Sigiro mengapresiasi acara penganugerahan Hoegeng Awards 2023. Atnike menyebut acara ini menjadi suatu inisiatif yang baik untuk menunjukkan kepada seluruh polisi di Indonesia mengenai standar kepolisian.
“Ini satu inisiatif yang baik ya untuk menunjukkan kepada seluruh jajaran Kepolisian Republik Indonesia mengenai standar kepolisian yang harus selalu meningkat dan menjaga integritas dan menjadi pelayan masyarakat,” kata Atnike di The Tribrata Darmawangsa, Jakarta Selatan, Jumat (14/7/2023).
Atnike berharap Hoegeng Awards ini dapat menjadi inspirasi bagi polisi di seluruh Indonesia. Dia berharap para penerima Hoegeng Awards dapat terus menjadi contoh untuk polisi-polisi lainnya.
“Dan semoga ini dapat menimbulkan inspirasi dan semangat bagi polisi Republik Indonesia di seluruh wilayah Indonesia. Ya tentu saja mereka jadi contoh bagi komunitasnya dapat melanjutkan yang sudah baik ini,” ujarnya.
Seperti diketahui, Hoegeng Awards merupakan program kolaborasi detikcom dengan Polri untuk memberikan penghargaan bagi polisi-polisi teladan. Hoegeng Awards pertama kali digelar pada tahun 2022 dan berlanjut ke tahun 2023 dengan kategori yang bertambah menjadi 5 poin.
Berikut daftar 5 pemenang Hoegeng Awards 2023:
– Polisi Berdedikasi: Brigadir Fitriani Maisyarah
– Polisi Inovatif: Kombes Kusworo Wibowo
– Polisi Pelindung Perempuan dan Anak: AKP Yuni Utami
– Polisi Tapal Batas dan Pedalaman: AKP Makruf Suroto
– Polisi Berintegritas: Kombes Darmanto
Adapun yang menjadi Dewan Pakar Hoegeng Awards 2023 yakni Wakil Ketua MPR RI H. Arsul Sani, S.H., M.Si., mantan Plt Pimpinan KPK Dr. Mas Achmad Santosa, S.H., LL.M., anggota Kompolnas Poengky Indarti, S.H., LL.M., Koordinator Nasional Jaringan Gusdurian Indonesia Alissa Qotrunnada Wahid, S.Psi, dan anggota Komnas HAM Putu Elvina, S.Psi., MM.
(whn/dek)