Jakarta –
Artis FTV Hasninda Ramadhani melaporkan teror blackmail dan ancaman penyebaran video syur yang dikirim melalui email dan akun Instagramnya. Kasus tersebut kini ditangani Polres Metro Jakarta Barat.
Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes M Syahduddi, membenarkan pihaknya tengah mendalami kasus yang dilaporkan oleh Hasninda Ramadhani.
“Laporannya sedang dilakukan pendalaman,” kata Kombes M Syahduddi saat dihubungi detikcom, Sabtu (15/7/2023).
Syahduddi mengatakan pihaknya juga tengah melakukan klarifikasi ke sejumlah pihak terkait ancaman video syur yang diterima Hasninda Ramadhani. Namun, dia belum menjelaskan rinci siapa saja pihak yang diperiksa tersebut.
“Klarifikasi oleh penyidik Satreskrim terhadap pihak-pihak yang terkait dengan masalah tersebut,” ujarnya.
Sebelumnya, artis FTV Hasninda Ramadhani mendapat teror blackmail video syur yang dikirim melalui email dan akun Instagramnya. Ancaman pelaku yang hendak menyebarkan video syur itu pun membuat Hasninda syok.
Kuasa hukum Hasninda, Prabowo Febriyanto mengatakan pelaku pertama kali menghubungi Hasninda melalui pesan direct message (DM) di Instagram. Pelaku mengaku memiliki video syur Hasninda dan mengancam akan menyebarkannya.
“Jadi dia ini kan di DM lewat Instagram, diteror bahwa mereka ini memiliki video syur lah, video pornografinya si Ninda, terus kalau ini tidak direspon mereka akan menyebarkan ke 1 juta viewers,” kata Prabowo Febriyanto saat dihubungi, Sabtu (15/7/2023).
Dikirim 4 Video Syur
Prabowo mengatakan awalnya, Hasninda tak menanggapi pesan DM tersebut. Namun, keesokan harinya, Hasninda mendapat email ancaman video syur dari akun yang sama yakni papahjahat@protonmail.com dan stickyourtouge@proton.me, yang berisi link deep web.
“Isi email itu singkat ceritanya tetep ada pengancaman jika tidak balas tapi semuanya itu bakal tidak terjadi jika Ninda mengikuti beberapa permintaan orang itu,” ujarnya.
Dia mengatakan pelaku mengirimkan 4 video syur di email tersebut. Dia menyebut wajah pemeran dalam video syur itu terlihat mirip dengan Hasninda.
“Nah setelah itu satu persatu sampai 4 video dikirim sama orang tersebut, di dalam video itu ya namanya ya kita orang awam sangat mirip lah intinya mirip namanya juga ya sekarang kan jaman sekarang muka aja bisa diganti,” ujarnya.
Baca selengkapnya di halaman selanjutnya….
Permintaan Sejumlah Uang
Prabowo mengatakan pelaku meminta sejumlah uang agar video syur itu tak tersebar. Dia menyebutkan pelaku meminta uang senilai Rp 9-20 juta.
“Awalnya minta Rp 9 juta, kemudian terakhir Rp 20 juta. Tetapi Ninda belum transfer,” ucapnya.
Dia mengatakan Hasninda tak merasa sebagai pemeran dalam video syur tersebut. Dia menuturkan Hasninda shock saat melihat video tersebut.
“Nggak merasa sama sekali, karena kan di video tersebut dia syok aja, kok bisa orang sebenci ini atau gimana,” ujarnya.
Hasninda Ramadhani Masih Syok
Prabowo mengatakan psikis Hasninda terguncang dengan teror dan ancaman video syur tersebut. Dia menyebutkan kliennya hingga harus pergi ke psikiater lantaran depresi.
“Ini mau ke psikiater dulu, karena tidak bisa tidur. Syok lah dia. Dia kalau cerita itu nangis terus,” katanya.
(mea/hri)