Jakarta –
Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin menyampaikan rasa syukur atas Milad MUI ke-48. Maruf berharap seorang pemimpin di MUI nantinya juga bisa menjadi pemimpin bangsa.
“Utama saya bersyukur, kita bersyukur pada malam ini kita memperingati Milad Majelis Ulama yang ke-48. Dan saya masih bagian daripada MUI karena saya Ketua Dewan Pertimbangan Majelis Ulama,” kata Ma’ruf Amin dalam sambutannya di Milad MUI di Gedung Sasana Kriya, TMII, Jakarta Timur, Rabu (26/7/2023).
Maruf menceritakan momen saat terpilih menjadi wakil presiden RI. Kala itu, posisi dirinya masih sebagai Ketua Umum MUI.
“Jadi saya juga ikut bersyukur, dan ketika saya dipilih jadi wapres, saya juga masih Ketum MUI. Mudah-mudahan ketua umum yang jadi wakil presiden bukan yang terakhir, mudah-mudahan,” ucap Ma’ruf.
“Ini bagian penting bahwa Ketum MUI juga bisa menjadi wapres RI. Karena itu, marilah kita jadikan milad ini sebagai ungkapan rasa syukur kepada Allah SWT,” sambungnya.
Selain menyampaikan rasa syukur, adanya milad dikatakan bisa memantik anggota dan pengurus MUI untuk tetap semangat. Ia mengatakan milad kali ini menjadi momen untuk menggiatkan langkah-langkah mencapai tujuan.
(dwr/lir)