Jakarta –
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan belum menerima tiga nama calon Pj Gubernur Jawa Barat. Jokowi pun mengaku belum mengetahui nama-nama yang diusulkan DPRD Jawa Barat.
“Belum sampai ke saya. Iya. Sudah ada tapi belum sampai ke saya. Nama-namanya saya belum tahu,” kata Jokowi di Gerbang Tol Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Jumat (4/8/2023).
Jokowi tahu bahwa ada tiga nama yang diusulkan. Namun dia menyebut surat usulan tersebut belum sampai ke dirinya.
“Yang jelas 3. Yang dari DRPD dari bawah ada 3,” ujarnya.
Jokowi juga memastikan bahwa penunjukan Pj Gubernur akuntabel dan transparan. Dia menegaskan semua nama merupakan usulan dari bawah.
“Apanya yang nggak akuntabel? apanya yang nggak transparan? Wong masukannya dari bawah semua. Kan dari daerah. Dari daerah, ya kan, ke Kemendagri terus baru ini naik ke kita, TPA. Semuanya terbuka,” papar Jokowi.
DPRD Jawa Barat telah menentukan tiga nama yang bakal diusulkan menjadi calon Penjabat (Pj) Gubernur. Keputusan itu dihasilkan dalam rapat pimpinan DPRD Jabar, Rabu (2/8/2023).
Tiga nama yang diusulkan yakni Asep Mulyana, Prof Keri Lestari, dan Bey Triadi Machmudin.
Untuk diketahui, Asep Mulyana saat ini menjabat sebagai Dirjen Peraturan Perundangan Kemenkumham. Dia juga sempat menjadi Kepala Kejaksaan Tinggi Jabar.
Kemudian Prof Keri Lestari, adalah guru besar Universitas Padjajaran (Unpad), sedangkan Bey Triadi Machmudin merupakan Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media, Sekretariat Presiden.
(mae/zap)