Jakarta –
Jalan TB Simatupang arah Ragunan, Jakarta Selatan (Jaksel) kemarin mengalami kemacetan panjang imbas perbaikan jalan di dekat lampu merah Ragunan atau Kementerian Pertanian. Terkini, jalan itu sudah selesai diperbaiki sehingga lalu lintas (lalin) lancar.
Pantauan detikcom di Jalan Tb Simatupang arah Cilandak terpantau ramai lancar, pada (Rabu/23/8/2023), pukul 07.46 WIB. Selain itu lalu lintas dari flyover Tanjung Barat menuju lampu merah Ragunan terpantau lancar.
Tampak jalan yang diperbaiki sudah selesai dikerjakan. Penyekat jalan saat perbaikan jalan pun sudah tidak terpasang. Kemacetan hanya dipicu antrean di lampu merah namun antrean tak mengular seperti biasanya.
Sebelumnya, macet panjang pagi tadi di Jalan TB Simatupang arah Ragunan membuat sebagian pekerja kena imbasnya. Macet disebabkan adanya perbaikan jalan di dekat lampu merah Ragunan atau Kementerian Pertanian.
Salah satu pekerja bernama Sarah Hasrial mengatakan macet gegara proyek perbaikan jalan itu sampai Cijantung, Jakarta Timur. Dia mengatakan berangkat kerja menuju Pondok Pinang.
“Kurang lebih hampir sejam sih kayaknya dari Pasar Rebo-Ragunan,” kata Sarah kepada wartawan, Selasa (22/8/2023).
(yld/yld)