Jakarta –
Sebuah rumah di Penjaringan, Jakarta Utara (Jakut), kebakaran. Sebanyak 4 unit mobil pemadam kebakaran (damkar) dikerahkan.
“4 unit (mobil damkar),” cuit akun X @BPBDJakarta seperti dilihat detikcom, Rabu (20/9/2023).
Kebakaran itu terjadi pada rumah di l. Rawa Bebek Selatan RT.05/013, Kelurahan Penjaringan, Kecamatan Penjaringan pada Selasa (19/9) pukul 22.50 WIB. Belum diketahui ada tidaknya korban jiwa dari insiden ini.
Belum diketahui pula penyebab kebakaran ini. Saat ini, petugas masih berupaya memadamkan api.
“Proses pemadaman,” lanjutnya.
(isa/isa)