Bogor –
Polisi menyampaikan perkembangan penyelidikan kasus wanita yang ditemukan bersimbah darah di Tanah Sareal, Kota Bogor, Jawa Barat. Sejauh ini, polisi telah memeriksa enam orang saksi.
“Sementara sudah melakukan terhadap enam orang saksi,” kata Kasat Reskrim Polresta Bogor Kota Kompol Rizka Fadhila, kepada wartawan, Sabtu (23/9/2023) malam.
Saksi yang diperiksa mulai dari yang berada di lokasi, maupun yang mengetahui kejadiannya. Namun, polisi belum memastikan ada barang yang hilang atau tidak dari korban.
“Baik saksi di TKP (tempat kejadian perkara) yang menemukan atau yang mengetahui sekitar kejadian,” jelasnya.
Terduga Pelaku Sudah Diketahui
Kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso sebelumnya mengatakan, wanita tersebut diduga merupakan korban penganiayaan. Polisi telah mengantongi identitas pelaku.
“Identitas tersangka sudah kami kantongi,” kata Bismo kepada wartawan.
Korban pertama kali ditemukan warga pada pukul 01.00 WIB dini hari tadi. Korban diketahui mengalami penganiayaan berat hingga meninggal dunia.
“Kejadian penganiayaan menyebabkan korban meninggal dunia, penganiayaan berat,” ucapnya.
Korban sempat dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis. Namun nahas, nyawa korban tak terselamatkan. Bismo mengatakan, korban akan dilakukan autopsi.
“Korban meninggal dunia di rumah sakit, korban kami autopsi,” ucapnya.
(rdh/maa)