Jakarta –
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menerima kunjungan kehormatan (courtesy call) Menteri DAPA Korea Selatan Eom Donghwan. Kedatangan Menteri Pertahanan Korea Selatan tersebut guna membahas sejumlah kerja sama di bidang industri pertahanan dengan Prabowo.
Adapun pertemuan itu berlangsung di Kantor Kementerian Petahanan, Jumat (6/10/2023). Pertemuan berlangsung hangat dan akrab.
Prabowo menjelaskan sejauh ini, kerja sama Indonesia-Korea Selatan dinilai telah mencapai kemajuan. Di antaranya KRI Kelas Makassar buatan Daewoo Shipbuilding and Marine Engineering dan PT PAL Indonesia serta sub-machine gun Daewoo K7 yang biasa digunakan oleh ketiga matra di TNI.
“Terima kasih dan penghargaan kepada Mr HE Eom Donghwan yang telah hadir mengunjungi kantor Kementerian Pertahanan,” kata Prabowo dalam keterangan tertulisnya, Jumat (6/10/2023).
Indonesia juga mengapresiasi minat Korea Selatan dalam memajukan kerja sama industri pertahanan kedua negara. Indonesia terus berkomitmen untuk menjajaki peluang baru dalam memperkuat kolaborasi dan terbuka untuk mendiskusikan cara-cara memfasilitasi transfer teknologi yang lebih kuat.
(eva/idn)