Bogor –
Hujan deras disertai angin kencang terjadi di Kota Bogor, Jawa Barat. Peristiwa itu menyebabkan pohon tumbang dan menimpa satu unit mobil di Jalan Raya Tajur, Kota Bogor.
“Saat ini masih proses evakuasi pohon dan kabel PLN yang turun. BPBD, Polresta Bogor Kota, Dishub, PLN, Koramil sudah berada di lokasi. Ada satu kendaraan roda empat jenis Avanza yang tertimpa (pohon tumbang),” kata Kasat Lantas Polresta Bogor Kota Kompol Galih Apria kepada wartawan, Selasa (24/10/2023).
Galih menyebut tidak ada korban jiwa ataupun luka dalam kejadian tersebut. Dia mengatakan proses evakuasi pohon tumbang terus dilakukan.
“Tidak ada korban. Kerugian hanya materiil,” kata Galih.
Dia mengatakan pohon tumbang mengakibatkan kemacetan di lokasi. Dia mengimbau warga mencari jalur alternatif.
“Saat ini sudah proses evakuasi pohon tumbang, dibantu masyarakat. Ada beberapa kendaraan yang menunggu, ada juga yang berbalik arah menuju jalur alternatif,” ucapnya.
“Estimasi 1 jam ke depan jalur sudah bisa dinormalkan,” tambahnya.
(haf/haf)