Jakarta –
Pangkostrad yang juga menantu Luhut Binsar Pandjaitan, Letjen Maruli Simanjuntak, bicara soal rumor pesan suara yang disampaikan mertuanya saat masih dalam perawatan di rumah sakit (RS) di Singapura menggunakan teknologi artificial intelligence (AI). Maruli secara tegas menepis rumor tersebut.
“Tapi kalau itu lihat suara beliau pasti orang menyangkanya nggak ada apa-apa itu. Ada lagi yang ribut pakai AI-AI lagi. Ada-ada aja,” kata Maruli usai bertemu Mensesneg Pratikno di Kemensetneg, Jakarta Pusat, Senin (30/10/2023).
Maruli menyebut rumor tersebut mengada-ada. Dia pun heran mertuanya diisukan menggunakan AI.
“Ada-ada aja. Di rumah sakit ngurusin pakai AI. Alatnya segede apa itu? Tapi kecil ya? Komputer kali ya? Gitu kira-kira,” ungkapnya.
Seperti diketahui, Luhut beberapa kali memang menyampaikan kondisi terkininya lewat pesan suara melalui akun Instagram-nya. Terbaru, Luhut mengaku sudah kangen bekerja dan menepis kabar dirinya akan mundur.
“Saya akan tetap loyal pada Pak Jokowi sampai saat terakhir dia mungkin sudah tidak membutuhkan saya,” kata Luhut.
Kondisi Terkini Luhut
Maruli sebelumnya juga mengungkap perkembangan kesehatan Luhut. Maruli mengungkapkan saat ini kondisi Luhut yang juga Menko Marves sudah membaik.
“Ya sampai dengan saat ini proses baik ya, untuk penyakit ini secara umum Pak Luhut perbaikannya sudah terhitung sangat baik. Kemarin sudah mulai keluar, jalan, lihat, sudah mulai duduk, sudah mulai berlatih, mohon doa dari semuanya supaya bisa segera kembali pulih,” kata Maruli di Kemensetneg, Jakarta Pusat, Senin (30/10/2023).
Maruli melanjutkan, kemungkinan satu atau dua minggu ke depan Luhut juga sudah bisa keluar dari rumah sakit. Dia pun meminta doa dari masyarakat.
“Saya pikir mungkin seminggu dua minggu ini udah bisa, udah mulai di luar. Mudah-mudahan lah kalau proses ini baik semua,” katanya.
“Sudah keluar rumah sakit,” imbuh Maruli.
(mae/idn)