Pemprov DKI Jakarta menggencarkan vaksinasi usai kasus cacar monyet atau monkeypox terus bertambah. Pemprov DKI juga mengisolasi pasien yang terkena cacar monyet ini.
“Kemarin Pak Menkes sudah sampaikan 22 itu hasil tracing yang diminta oleh Pemprov dan Kemenkes pada Dinkes, kami tracing. Terus aksinya bagaimana? Aksinya adalah kami vaksin,” kata Pj Gubernur DKI Heru Budi saat ditemui di RPTRA Rawa Jaya, Pondok Kopi, Duren Sawit, Jakarta Timur, Rabu (1/11/2023).
Heru juga menjamin stok vaksinasi mpox tersedia, khususnya bagi kelompok berisiko. Selain itu, Heru memastikan pasien yang terjangkit cacar monyet akan diisolasi di rumah sakit.
“(Stok vaksin) ada. Kami isolasi yang terkena cacar monyet,” jelasnya.
Heru menyebut saat ini kasus cacar monyet yang ditemukan di Jakarta berasal dari komunitas tertentu. Pihaknya pun langsung melokalisasi kasus.
“Insyaallah itu hanya komunitas tertentu saja. Kita lokalisir ke situ,” terangnya.