JAKARTA – Realme mengonfirmasi kehadiran C67 dalam waktu dekat. Ponsel entry level itu dilaporkan akan hadir pada 19 Desember 2023 dengan membawa peningkatan terbesar di kelasnya.
Marketing Head Realme Southeast Asia, South Asia, dan Latin America, Sherry Dong, menyebut bahwa Realme C67 mengusung Sunny Oasis Design yang memberikan warna baru pada desain smartphone di segmennya.
Perangkat tersebut juga diklaim bakal hadir dengan bezel tertipis di kelasnya berkat dihilangkannya braket plastik di sekitar layar sehingga meminimalisir bagian hitam mengganggu yang ada di sekeliling layar.
Di sektor fotografi, realme C67 akan dilengkapi dengan kamera beresolusi 108MP serta fitur 3x In-sensor Zoom. Dong menyebut ini menjadikan realme C67 sebagai entry level dengan resolusi kamera tertinggi.
Dalam menopang performanya, realme C67 ditenagai oleh prosesor Snapdragon 685. Prosesor tersebut nantinya dikawinkan dengan RAM 8GB + 8GB Dynamic RAM serta memori internal mencapai 256GB.
“Tidak hanya unggul dalam hal performa, penggunaan prosesor ini juga memberikan dukungan untuk pemrosesan gambar yang lebih baik pada realme C67 dalam berbagai kebutuhan fotografi,” ungkap Dong, Senin (11/12/32023).
“Kami juga akan menghadirkan rangkaian fitur baru yang akan jarang ditemukan di smartphone lain di kelas harganya,” pungkas Dong.
Realme C67 dikabarkan akan meluncur secara resmi di Indonesia pada Selasa, 19 Desember 2024. Dalam laman resminya, Realme menyebut bahwa acara peluncuran juga bisa disaksikan lewat siaran langsung di YouTube.
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya
(SDS)