Bogor –
Kawasan wisata Puncak, Kabupaten Bogor, Jawa Barat (Jabar), mulai ramai didatangi wisatawan saat libur Tahun Baru. Tercatat ada 42 ribu kendaraan yang masuk kawasan Puncak, kemarin.
“Tercatat kemarin ada 42 ribu kendaraan yang naik ke arah Puncak, dan 38 ribu yang turun,” kata Wadirlantas Polda Jabar, AKBP Edwin Affandi, kepada wartawan di Simpang Gadog, Sabtu (30/12/2023).
Edwin mengatakan kemungkinan hari ini akan terjadi lonjakan arus lalu lintas. Dia meminta pengendara agar tertib berlalu lintas dan mengikuti arahan petugas.
“Hari ini kemungkinan akan ada lonjakan arus lalu lintas agar para pengguna jalan untuk tertib berlalu lintas dan ikuti arahan petugas,” tuturnya.
Edwin sendiri memperkirakan hari ini dan besok menjadi puncak arus lalu lintas kendaraan yang menuju ke kawasan Puncak. Dia kembali mengingatkan akan ada pembatasan di jalur Puncak saat malam Tahun Baru, untuk mencegah kepadatan.
“Kemungkinan besar untuk kita akan mengakomodir hari ini. Kemungkinan akan terjadi lonjakan di hari ini, dan mungkin besok juga akan terjadi lonjakan,” ungkapnya.
“Namun Ditlantas Polda Jabar, Satlantas Polres Bogor, akan melakukan pembatasan arus lalu lintas yang menuju ke Puncak di pukul 18.00 WIB untuk menghindari kepadatan yang luar biasa,” lanjutnya.
Edwin mengatakan ganjil genap tetap dilakukan sebagai salah satu langkah meminimalisir kepadatan. Antrean kendaraan pada tadi pagi, lanjutnya, sempat mencapai 2 Km (kilometer).
“Kepada pengendara yang akan melintas ke jalur Puncak pertama, siapkan kondisi fisik pada saat berkendara. Kemudian tertib berlalu lintas, dan terakhir saya berharap karena kepadatan arus lalu lintas, pengendara agar sabar dalam berkendara di jalur Puncak, hati-hati di jalan,” pungkasnya.
(rdh/zap)