JAKARTA – Penyanyi berbakat Astrid Sartiasari, atau lebih dikenal sebagai Astrid kembali menujukkan eksistensinya. Dari awal tahun, dia telah merilis lima single, dan kini, dia siap menutup tahun 2023 dengan merilis single keenamnya yang berjudul Tak Ingin.
Generasi milenial yang tumbuh dengan musik lokal pada tahun 1990-an pasti mengenal single Tak Ingin yang dinyanyikan oleh grup band Wong. Kali ini, Astrid merilis versi remastered dari lagu yang populer pada tahun 1999 tersebut.
“Seperti halnya dengan single remastered ‘Semua Tak Sama’ yang dirilis pada September kemarin, ini adalah proyek yang sudah direncanakan delapan tahun lalu, yaitu mengolah ulang lagu-lagu hits dari tahun 1990-an hingga 2000-an. Pemilihan lagunya merupakan hasil dari kolaborasi antara saya, tim Sony Music, dan produser Irwan Simanjuntak. Lagu ini dipilih karena cocok dengan karakter vokal saya. Jujur, ketika judul ini diajukan, saya sangat penasaran dengan bagaimana ‘Tak Ingin’ versi orkestra akan terdengar. Dan hasilnya ternyata luar biasa,” jelas Astrid.
Meskipun hanya memerlukan satu hari untuk proses pengambilan vokal, Astrid mengakui bahwa proyek ini cukup menantang baginya. “Menyanyikan ulang sebuah lagu hit tentu memiliki kesulitan tersendiri, yaitu bagaimana menyajikan sesuatu yang berbeda namun tetap bisa dinikmati karena lagu ini sudah dikenal dan sangat indah. Untungnya, dengan dukungan dari berbagai pihak, saya berhasil menyelesaikan proses rekaman single ini tanpa kendala yang berarti.”
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, versi remastered dari Tak Ingin karya Gagan Wong ini mengalami perubahan aransemen musik menjadi full orchestra, begitu juga dengan gaya penyanyian.
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya