JAKARTA – Boy William membagikan momen saat dirinya berlibur ke Vietnam. Dikutip dari videonya, Boy tak lupa mencicipi berbagai makanan yang ada di negara tersebut, termasuk mencoba kuliner kaki lima.
Saat menjajal salah satu jajanan kaki lima di Vietnam, Boy sampai rela jongkok di pinggir jalan demi melihat proses pembuatan makanan tersebut.
“Semakin jorok semakin enak, itu lah fine dining gue,” kata Boy, dikutip Selasa (2/1/2024).
Dalam video itu, Boy pun merekam proses pembuatan street food semacam lumpia ini. Nampak penjualnya mulai mengambil rice paper yang kemudian diisi dengan daging dan daun ketumbar.
Boy William dianggap jorok saat cicipi jajanan kaki lima di Vietnam (Foto: Instagram/boywilliam17)
Akan tetapi, yang menjadi sorotan, penjual itu tak mengenakan sarung tangan saat membuat lumpia tersebut. Bahkan, dengan lahapnya Boy menyantap jajanan itu dengan saus cocolan yang disediakan di depannya.
“Gila ini enak banget,” kata Boy.
Namun, momen Boy William menjajal street food di Vietnam ini menjadi sorotan netizen. Pasalnya mereka ramai memberikan kritik lantaran cara makan Boy yang dianggap tak higienis. Terutama saat ia mencocol lumpia tersebut dengan saus.
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya