JAKARTA – Umi Pipik memberikan tanggapannya atas tren artis yang memutuskan buka hijab setelah menghadapi masalah. Dia mengaku, pernah diminta untuk menasihati para artis tersebut.
Alih-alih menghakimi, istri mendiang Ustadz Jefri Al Buchori itu menilai, setiap orang memiliki waktu dan prosesnya sendiri dalam menemukan makna Tuhan dalam hidup mereka.
“Kita tidak punya hak untuk menilai mereka. Biarkan mereka berproses sampai benar-benar menemukan Allah dalam dirinya,” katanya seperti dikutip dari channel YouTube Alanabi Channel, pada Senin (1/1/2024).
Umi Pipik menambahkan, karena tanpa perlu penghakiman manusia akan sangat mudah bagi Tuhan menyentil seseorang. “Jadi biarkan mereka dengan prosesnya sampai nanti berhijab lagi,” tuturnya menambahkan.
Hal serupa, menurut ibu empat anak tersebut, juga pernah dialaminya di masa lalu. Dia masih belum konsisten dalam menutup aurat sehingga masih kerap membuka tutup hijabnya.
“Tapi saya menikmati prosesnya, sambil terus meminta kepada Allah untuk memudahkan jalan saya untuk kembali padaNya,” katanya.
Umi Pipik menegaskan, menutup aurat seharusnya bukanlah sesuatu yang harus ditakuti para kaum hawa. Karena pada dasarnya, hijab merupakan kehormatan bagi seorang perempuan.
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya