JAKARTA – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengumumkan adanya gempa berkekuatan 4.8 magnitudo di provinsi Sulawesi Utara pada Selasa pagi ini (9/1/2024), sekira pukul 04.06 WIB. Gempa tersebut diketahui terjadi di 115 KIlometer (KM) Barat Laut Melonguane.
“Gempa magnitudo 4.8 terjadi di Kilometer 115 Barat Laut Melonguane, Sulawesi Utara pada Selasa, 9 Januari 2024 pada sekira pukul 04.06 WIB,” ujar BMKG melalui laman resminya.
BMKG mengungkapkan titik sumber gempa tersebut terjadi di kedalaman 58 KM. Sampai saat ini, belum ada keterangan lanjutan dari BMKG apakah gempa tersebut dapat berpotensi tsunami.
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya
(kha)