JAKARTA – Ustadz Solmed akhirnya memboyong istri dan ketiga anaknya menempati rumah baru mereka di kawasan Bogor, Jawa Barat. Dia mengaku, membutuhkan waktu nyaris 3 tahun untuk membangun rumah bergaya Timur Tengah itu.
“Pembangunannya lama karena pandemi COVID-19. Jadi ada pembatasan jumlah tukang kan. Jadi ini yang membuat pembangunan rumah ini sedikit terhambat,” katanya kepada Intens Investigasi, pada 30 Desember 2023.
Namun akibat penundaan itu, Ustadz Solmed mengaku, memiliki banyak waktu untuk menambahkan beberapa fasilitas dalam rumah. Dari kolam renang, lapangan futsal, lapangan bulu tangkis, arena tembak, jogging track, parkir outdoor, hingga garasi.
Untuk ketiga buah hatinya, Ustadz Solmed dan istri bahkan mendedikasikan satu bangunan khusus di mana di dalamnya terdapat berbagai permainan anak. “Dengan fasilitas itu, kami berharap, anak-anak bisa betah di rumah,” tuturnya.
Aksi pendakwah bernama asli Sholeh Mahmoed Nasution itu memamerkan rumah barunya kemudian ramai dikritik warganet. Beberapa menilai, sang ustadz terlalu memamerkan kekayaannya.
Namun ada pula yang mempertanyakan sumber kekayaan sang ustadz hingga mengulik tarif dakwahnya. Lalu berapa bayaran Ustadz Solmed saat mengisi sebuah acara? Berikut ulasan Okezone seperti dikutip dari berbagai sumber
Tarif dakwah Ustadz Solmed sebenarnya sempat dibongkar Suwarna, panitia penyelenggara sebuah pengajian, pada Oktober 2021. Dia menyebut, sang ustadz menerima bayaran sebesar Rp8 juta.
“Jadi, uang muka honor sebesar Rp2 juta dibayarkan melalui transfer. Sisanya, sebesar Rp6 juta dibayarkan dengan cara tunai di venue acara,” kata Suwarna kepada awak media kala itu.
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya