JAKARTA – Mpok Atiek mengalami berbagai perubahan pola hidup usai divonis mengidap tumor jinak di usus. Kini, wanita 67 tahun itu mengaku sangat menjaga kondisi tubuhnya.
Bukan hanya menjaga tubuhnya dengan tidak mengkonsumsi makanan hingga menjauhi rokok. Bintang film Gotcha ini juga dilarang untuk terlalu banyak pikiran.
“Pastinya (dijaga banget) yang pastinya gak boleh banyak pikiran,” ungkap Mpok Atiek di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Kamis, 11 Januari 2024.
“Nggak boleh merokok, karena rokok itu menurut dokter salah satu pemicu menjadikannya kanker ganas, itu pemicunya,” sambungnya.
Mpok Atiek jalani perubahan pola hidup usai idap tumor usus (Foto: Instagram/mpok.atiek)
Setelah tahu mengidap tumor jinak, Mpok Atiek yang sebelumnya punya kebiasaan tidur tengah malam, kini tidak diperbolehkan lagi.
“Ya kan biasanya tidur agak larut malam, sekarang harus tidur pada waktunya, maksimal jam 11 (malam) udah harus tidur,” terang Mpok Atiek.
Lebih lanjut pelawak senior ini juga tak lupa melakukan olahraga yang ringan-ringan untuk menjaga kesehatannya.
“Olahraganya di rumah aja, pake apa jalan di tempat, treadmill,” pungkas Mpok Atiek.
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya