MEMILIKI tampilan yang segar dan glowing pastinya menjadi dambaan setiap orang. Wajah yang cerah akan membuat Anda terlihat lebih glowing ala-ala artis Korea dan tentu saja semakin menarik.
Tapi tidak bisa dipungkiri, kesibukan sehari-hari, stres dan polusi telah membuat wajah terlihat lelah dan kusam. Tapi, dengan beberapa langkah kecil dalam rutinitas harian Anda, Anda bisa menjaga wajah Anda terlihat segar dan berseri. Berikut beberapa cara untuk mendapatkan tampilan lebih glowing.
1. Membersihkan wajah secara rutin
Membersihkan wajah dua kali sehari merupakan langkah penting dalam menjaga kebersihan kulit. Gunakan pembersih wajah yang sesuai dengan jenis kulit Anda untuk menghilangkan debu, kotoran dan sisa riasan.
2. Gunakan pelembab
Pelembab adalah kunci untuk menjaga kulit tetap terhidrasi. Setelah membersihkan wajah, oleskan pelembab sesuai jenis kulit Anda. Itu membuat kulit Anda lembab dan mencegah kekeringan kulit.
3. Jangan lupa tabir surya
Paparan sinar matahari dapat merusak kulit. Gunakan tabir surya dengan SPF yang cukup untuk melindungi wajah Anda dari sinar UV yang berbahaya.
4. Perbanyak asupan air putih
Air adalah kunci kelembapan alami kulit. Ingatlah untuk minum cukup air sepanjang hari untuk menjaga kulit Anda tetap terhidrasi.
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya