JAKARTA – Relawan Santri Mendukung Ganjar-Mahfud (Sarung Ganjar-Mahfud), menggelar lomba video kreatif dan unik dengan tema geliat ajakan memilih pasangan Ganjar-Mahfud pada pemilu 2024. Lomba tersebut melahirkan puluhan video menarik dari khalayak umum khusunya kaum santri.
“Lomba ini merupakan bagian dari upaya untuk mengajak masyarakat, khususunya kaum santri agar memilih pasangan Ganjar-Mahfud pada pemilu 2024 mendatang,” Jelas Plt Koordinator Nasional (Kornas) Sarung Ganjar-Mahfud, Miftahul Arifin dalam keterangannya, Senin (15/1/2024).
Dari kegiatan ini, kata dia, diharapkan semakin banyak masyarakat memilih Ganjar dan Mahfud di Pilpres 2024. Bahwa pasangan ini punya kepedulian yang sangat besar untuk pengembangan pendidikan pondok pesantren dan guru ngaji.
“Sebab itu melalui ajakan video kreatif dan unik masyarakat punya referensi, dan memantapkan pilihan untuk memilih Ganjar-Mahfud. Karena Ganjar-Mahfud adalah sosok yang tepat untuk memimpin Indonesia yang akan datang,” jelasnya.
Sementara itu, Ketua Panitia Lomba, Abdul Adim menyebut, lomba video kreatif dan unik memakai sarung dan ajakan memilih Ganjar-Mahfud adalah cara untuk menggaet pemilih melalui paltform digital dan media sosial.
“Para pemenang Lomba diharapkan dapat menjadi perpanjangan tangan untuk mensosialisasikan visi misi dan program Ganjar-Mahfud. Serta mengajak masyarakat untuk meilih Ganjar-Mahfud,” jelas dia.
“Saya optimis pasangan Ganjar-Mahfud menang di pemilu 2024,” tukasnya.
Pemenang Lomba Video Kreatif dan Unik dengan nama akun diantaranya: Juara I, @byicchaa, Juara II, @abykuswara, Juara III, @moh.fathorrohman, Juara Harapan I, @rendiyanakmama, Juara Harapan II, @hairul.amin07, dan Juara Harapan III, @faksi_barell.
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya
(wal)