JAKARTA – Cara mengatasi WhatsApp web yang keluar sendiri ini kerap kali terjadi pada pengguna yang menggunakan WhatsApp pada perangkat seperti laptop atau PC.
WhatsApp memiliki versi website yang dapat digunakan pada perangkat lain selain ponsel. Versi ini memerlukan login dengan cara memindai barcode pada halaman web.whatsapp.com dengan pemindai yang ada pada WhatsApp ponsel untuk dihubungkan.
Namun karena kebijakan dari WhatsApp web demi keamanan data pengguna, WhatsApp web secara otomatis melakukan logout ketika laman tidak dibuka selama waktu tertentu.
Meski begitu masalah ini membuat pengguna perlu memindai ulang barcode dan menunggu cukup lama hingga dapat masuk ke ruang obrolan WhatsApp.
Tidak perlu khawatir, Anda dapat mengatur ulang dan menonaktifkan fitur otomatis ini dengan cara yang Okezone Techno berikan seperti berikut.
Cara mengatasi WhatsApp web yang keluar sendiri:
1. Buka browser pada di komputer atau laptop Anda dan cari situs web.whatsapp.com
2. Sebelum login dengan memindai barcode, centang kolom “Keep Me Sign In” yang berada tepat dibawah QR Code
3. Pindai barcode dengan pemindai yang ada pada WhatsApp ponsel
4. Akun WhatsApp Anda akan otomatis terhubung dan tersinkron dengan WhatsApp Web dan tidak akan logout secara otomatis lagi
Itulah cara mengatasi WhatsApp web yang keluar sendiri. Dengan begitu, Anda dapat melakukan aktivitas menggunakan WhatsApp tanpa perlu memindai ulang QR code yang membutuhkan waktu lama.
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya
(dka)