Bogor –
Satu unit truk boks menabrak warung dalam insiden tabrakan beruntun di kawasan Puncak, Kabupaten Bogor. Truk boks tersebut tampak porak-poranda.
Pantauan detikcom di lokasi kejadian, Jalan Raya Puncak, Tugu Selatan, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, truk boks tersebut masih dalam proses evakuasi petugas. Truk boks tersebut mengangkut air mineral.
Truk tersebut menabrak warung dan bengkel yang ada di pinggir jalan. Bagian kepala truk masuk ke bengkel.
Kotak air mineral yang diangkut truk boks tersebut berhamburan di jalanan. Petugas mengerahkan crane untuk mengevakuasi truk boks tersebut.
Proses evakuasi ini melibatkan petugas Damkar Kabupaten Bogor. Danru 3 Rescue Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bogor, Muhammad Ridwan mengatakan saat ini pihaknya tengah melakukan evakuasi truk boks.
“Situasi akhir sekarang sudah kondusif, tinggal mengevakuasi kendaraan yang mengangkut air, mobil boks,” kata Ridwan kepada wartawan di lokasi, Selasa (23/1/2024).
Ridwan mengatakan kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 11.00 WIB. Ada 14 orang yang terluka akibat kecelakaan tersebut.
“Untuk sementara data korban, kurang lebih untuk orang dewasa 11 orang, 3 orang anak-anak,” kata Ridwan.
Sebelumnya, Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro sebelumnya menyatakan ada 14 korban terluka dalam kecelakaan tersebut.
“(Jumlah korban) 14 orang,” kata Rio dihubungi sebelumnya.
Sementara arus lalu lintas di lokasi saat ini terpantau macet. Kejadian ini menjadi tontonan warga sekitar.
(mea/dhn)