JAKARTA Fashion Trend (JFT) 2024 memang menghadirkan sederet jenama fashion lokal dengan koleksi mereka masing-masing. Fashion show tersebut diselenggarakan di Tananusa Sarinah, Jakarta.
Salah satu yang membawa karya terbaru mereka adalah batik Chic ikut meramaikan acara dengan membawa warisan budaya batik motif Indonesia.
Dipadukan Jacquard Fabric yang merupakan salah satu kain tenun bermotif seperti kain printing ke dalam koleksinya yang menarik pada kain ini adalah pola yang terbentuk cukup unik, terutama pada bagian belakang busananya.
Hal itu karena pada busana tersebut memperlihatkan serat-serat benang yang mengambang sebagai ciri khas dari kain Jacquard.
Tidak hanya itu, dalam acara JFT 2024 adapun kain lainnya yang ikut dipamerkan oleh Batik Chic seperti Tenun Sutra Garut yang memiliki motif khas tenun Garut berbentuk geometris dan bunga-bunga berukuran besar berbahan dasar sutra, adapun motif lainnya yang digunakan Batik Chic seperti Sidomulyo dan motif Parang.
Sedangkan pada penggunaan warnanya, Batik Chic mendominasikan warna merah dalam koleksi-koleksinya.
Baca Juga: Mengenal QRIS Antarnegara yang Bisa Ditemui di Aplikasi M-Smile dari Bank Mega
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya