GANDA putri Indonesia, Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum petik kemenangan di babak 32 besar BWF Thailand Masters 2024. Usai bermain dengan wakil Polandia, Anastasia Khomich/Daria Zimnol lewat dua gim langsung di Nimibutr Stadium, Bangkok, pada Rabu 31 Januari 2024.
Sejak awal, Jesita/Febi tampil memuaskan menguasai permainan pertama sampai sulit dibendung oleh Khomich/Zimnol hingga unggul jauh 11-3. Tampaknya, pasangan Polandia ini kurang bisa memprediksi permainan Jesita/Febi.
Walaupun poin terus bertambah, Khomich/Zimnol tetap tak bisa menyamakan Jesita/Febi yang semakin dekat dengan keunggulan 17-9. Tak lengah, Jesita/Febi langsung eksekusi dan menutup gim dengan skor telak 21-12
Memasuki gim kedua, dengan serangan yang cukup kuat dari Khomich/Zimnol, Jesita/Febi sempat tertinggal 7-9. Jesita/Febi lebih sering tertinggal di gim kali ini, namun tetap mendekat dengan tipis dan bisa menutup gim kedua dengan 20-18.
Selain itu, ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdiansyah/Gloria Emanuelle, juga berhasil lolos ke babak 16 besar. Kepastian itu didapat usai Dejan/Gloria mengalahkan wakil Singapura, Hee Yong Kai Terry/Tan Wei Han Jessica, lewat duel alot yang berlangsung 3 gim.
Meski bermain dominan di awal, Dejan/Gloria cukup kewalahan dengan kejaran poin dari Terry/Jessica. Dari 9-10, Dejan/Gloria memutar perolehan poin jadi lebih unggul 16-11. Gim pertama usai dengan kemenangan telak 21-13.
Gim kedua jadi ajang penguasaan lapangan yang baik bagi Terry/Jessica. Mereka berhasil menjauhi Dejan/Gloria 8-4 dengan memberi tekanan yang berat hingga menyerah dengan skor 16-21. Berbalik unggul, gim ketiga menjadi milik Dejan/Gloria dengan performa apiknya.
Terry/Jessica tak kapok kejar Dejan/Gloria. Tak berselang lama, poin yang ditabung Dejan/Gloria semakin banyak membuat Terry/Jessica menyerahkan diri atas duel panas tersebut dengan 21-16.
Nantikan pertandingan sengit para perwakilan atlet badminton lainnya di BWF Thailand Masters 2024 yang bisa disaksikan secara langsung melalui Vision+.
Baca Juga: wow-pedagang-dan-pengunjung-tanah-abang-bawa-pulang-mobil-berkat-pakai-edc-dan-qris-bri
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya