JAKARTA – Ravi Andika kembali meluncurkan karya visual ketiga dari EP Purwarupa-nya dengan merilis Mythomania. Setelah sebelumnya menghadirkan video musik untuk Tuan Muda Jenaka pada 6 Januari 2023 dan Rindu atau Memang Rindu pada 28 Juli 2023, kini giliran Mythomania. yang dirilis dalam format video musik.
Ravi Andika menjelaskan bahwa lagu ini mengisahkan tentang seseorang yang terjebak dalam kebohongan yang ia ciptakan sendiri, hingga akhirnya mempercayainya dan hidup dalam kepalsuan tersebut. Ia mencari kebahagiaan dengan membandingkan hidupnya dengan orang lain yang dianggapnya lebih bahagia, tanpa menyadari bahwa semua elemen kebahagiaan sebenarnya selalu ada di sekitarnya.
“Lagu ini bercerita mengenai kondisi seseorang yang berbohong yang kemudian mempercayai dan hidup dalam kebohongannya sendiri. Seseorang yang mencari kebahagiaan dengan membandingkan kondisinya dengan orang lain yang dianggapnya bahagia, tanpa dia sadari bahwa sebetulnya semua elemen kebahagiaan selalu ada di sekitarnya,” jelas Ravi Andika.
Video musik ini disutradarai oleh Faris M. Rashif dari 301 Entertainment dan diambil di tiga kota besar Jepang, yaitu Osaka, Kyoto, dan Tokyo.
Dalam penentuan lokasi pengambilan gambar, Faris menjelaskan bahwa salah satu pertimbangan utama adalah mencari tempat yang dapat mencerminkan perasaan yang terkandung dalam lagu. Mereka mencari rasa kesendirian, ketenangan, dan keheningan yang tersembunyi di tengah keramaian.
Kehadiran Jepang yang memasuki musim gugur pada waktu itu sangat cocok dengan tema Mythomania. “Visual yang kami tampilkan, mulai dari area publik, area pedestrian, hingga jalan-jalan kecil, didukung oleh pencahayaan alami yang pas dan cuaca yang sejuk, bahkan terkadang sangat dingin, sangat memperkuat nuansa yang ingin kami sampaikan dalam video musik Mythomania. ini,” tambah Faris.
BACA JUGA:
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya