PASPOR ialah dokumen terpenting saat bepergian ke luar negeri. Namun, dalam keadaan yang tak terduga, seperti kehilangan paspor saat liburan, situasi ini dapat menjadi momen menegangkan bagi siapapun.
Situasi seperti ini dapat menyebabkan kepanikan dan kebingungan yang tidak perlu. Namun, jangan biarkan ketakutan menghalangi kenikmatan perjalanan Anda.
Mengutip laman Tiket.com, berikut langkah-langkah yang perlu Anda ambil ketika menghadapi situasi kehilangan paspor di luar negeri.
1. Telusuri kembali langkah Anda
Meski langkah pertama ini mungkin terdengar tidak membantu, namun tetap patut dicoba. Tenangkan diri Anda dan cobalah untuk menelusuri kembali langkah-langkah Anda dari pertama kali Anda keluar hingga akhirnya Anda menyadari bahwa paspor Anda telah raib.
Sekali lagi, cobalah untuk berpikir dengan tenang dan ingat kapan terakhir kali Anda menaruhnya.
Mungkin paspor Anda tidak hilang dan Anda hanya lupa di mana Anda menaruhnya. Atau, jika Anda beruntung, Anda mungkin menemukan paspor Anda di lokasi terakhir Anda berada.
2. Buat laporan ke kantor polisi setempat
Setelah mencoba menelusuri kembali langkah Anda tanpa hasil, langkah selanjutnya adalah membuat laporan resmi ke kantor polisi setempat. Dalam laporan tersebut, sampaikan dengan jelas kronologi kehilangan paspor Anda beserta lokasi dan waktu kejadian.
Adanya laporan polisi ini tidak hanya membantu Anda dalam proses mendapatkan penggantian paspor, tetapi juga memberikan bukti yang diperlukan dalam kasus kehilangan atau pencurian paspor.
3. Hubungi kantor kedutaan besar
Selanjutnya, segera hubungi kedutaan besar atau konsulat negara Anda di negara tempat Anda kehilangan paspor. Mereka akan memberikan petunjuk dan bantuan untuk proses penggantian paspor.
Biasanya, Anda akan diminta untuk datang langsung ke kedutaan untuk memberikan laporan polisi dan dokumen-dokumen lain yang diperlukan. Pastikan untuk mengikuti petunjuk dari staf kedutaan dengan cermat dan mematuhi prosedur yang ada.
4. Ajukan permohonan paspor sementara
Setelah melalui proses yang diperlukan di kedutaan, Anda akan dapat mengajukan permohonan untuk mendapatkan paspor sementara.
Paspor sementara ini memungkinkan Anda untuk melakukan perjalanan sementara Anda menunggu penggantian paspor yang baru. Pastikan untuk memberikan semua dokumen yang diminta oleh kedutaan dan membayar biaya yang diperlukan.
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya