CARA mengganti background Zoom di HP belum semua orang mengetahuinya. Padahal, ganti background zoom bisa dilakukan di perangkat ponsel. Apalagi, zoom sebagai aplikasi media penyelenggara video konferensi ini terus mengembangkan fitur-fiturnya agar pengguna menjadi lebih nyaman menggunakan Zoom.
Namun seringkali fitur-fitur ini tersembunyi atau sulit ditemukan, salah satunya yakni fitur background yang tidak banyak orang tahu. Termasuk ketika menggunakan zoom pada ponsel, pengguna juga bisa mengganti background Zoomnya dengan mudah.
Ikuti langkah-langkah berikut ini untuk mengganti background Zoom di HP yang telah dirangkum dari situs resmi Zoom pada Jumat (16/2).
Cara Mengganti Background Zoom di HP Android dan iOS
– Buka aplikasi Zoom di HP
– Pilih New Meeting atau Join Meeting
– Saat berada di rapat Zoom, ketuk Lainnya atau More pada jajaran kolom kontrol
– Ketuk latar belakang yang ingin Anda terapkan atau ketuk + untuk mengunggah gambar baru
– Latar belakang akan diterapkan secara otomatis
– Ketuk Tutup atau Close setelah memilih latar belakang untuk kembali ke rapat.
Jika Anda tidak memiliki tab Latar Belakang Virtual di pengaturan desktop client Anda setelah mengaktifkannya, keluar dari client, masuk kembali lagi, dan periksa pengaturan lagi. Pilih warna latar belakang secara manual untuk memastikan warna yang benar dipilih. Opsi ini hanya tersedia setelah Anda mengklik gambar dan memilih Saya memiliki layar hijau.
Itulah cara mengganti background Zoom di HP dengan perangkat berjenis Android maupun iOS. Semoga cara ini dapat membantu Anda ketika memasuki rapat dan ingin menggunakan background.
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya
(ruf)