AUDISI Miss Indonesia 2024 selama 2 hari di Kota Semarang, terhitung mulai Rabu – Kamis telah menjaring puluhan perempuan cantik dengan segudang bakat dan prestasi. Proses penjurian akan terus berlangsung, sembari tim berkeliling ke kota selanjutnya yakni Surabaya, Yogyakarta dan DKI Jakarta.
“Kami acarakan dua hari audisi Miss Indonesia 2024 di Kota Semarang, animonya kita lihat bagus yah dan antusiasmenya juga bagus, mereka yang datang pun selain cantik juga berwawasan luas, bagus untuk warga Semarang khususnya,” ungkap Executive Produser Miss Indonesia 2024 Fajar Kurniawan, di Kota Semarang.
Dia menyebut Kota Semarang jadi salah satu kota yang dipilih untuk tempat audisi karena melihat berbagai pertimbangan. Di antaranya, Kota Semarang memiliki banyak universitas atau kampus juga banyak agensi-agensi model. Animo mereka juga tinggi dengan kualitas yang bagus.
Fajar mengatakan untuk penjurian secara garis besar ada 4 poin utama; manners (tata krama), impressiv (mengesankan), pintar dan berjiwa sosial termasuk cantik dan berwawasan luas. “Itu harus ada, dan juga memiliki bakat yang menarik untuk ditampilkan,” sambungnya.
Dia berharap, Miss Indonesia bisa jadi sosok pribadi panutan bagi perempuan Indonesia juga membanggakan Indonesia di kancah dunia yakni ajang Miss World.
“Apalagi sekarang sedang ada juga Miss Indonesia 2022 yang dikirim ke Miss World, kita doakan semoga Audrey (Audrey Vanessa) bisa memberikan hasil yang terbaik untuk Indonesia di ajang Miss World,” tandasnya.
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya
(mrt)