JAKARTA – Telkomsel sebagai perusahaan bidang telekomunikasi terdepan, terus memberikan yang terbaik untuk pelanggannya baik segmen korporasi dan industri. Hal itu dibuktikan pada acara tahunan Telkomsel bersama Telkom Indonesia, Solution Day 2024 yang berlangsung pada Kamis (22/2/2024) di Jakarta. Mereka memperkenalkan solusi baru Telkom Digihub dengan layanan berupa API SIM Swap.
API (Application Programming Interface) merupakan antarmuka yang dapat menghubungkan perusahaan bisnis dengan pelanggannya. Telkomsel menawarkan produk ini melalui Telkom Digihub untuk memenuhi kebutuhan pelaku bisnis, korporasi, dan developer untuk mengintegrasikan berbagai layanan dan fungsi bisnisnya melalui API Telkomsel ini.
Sebelumnya layanan telekomunikasi ini sudah menawarkan produk antarmuka berbasis standar CAMARA seperti API Insight (API Location Verification), API layanan telekomunikasi (API SMS), API Dynamic Profile (API SIM Swap), dan API Autentikasi (API Mobile Network Verification). Dan kini Telkom menyediakan layanan terbarunya yakni API SIM Swap.
SIM swap sendiri merupakan teknik penipuan di mana pelaku mengambil SIM Card dari ponsel korban dan menggantinya dengan SIM Card milik pelaku. Pelaku akan melakukan aktivasi SIM-nya dan menonaktifkan SIM Card korban. Setelah itu pelaku akan melancarkan aksinya dengan mengakses akun perbankan dan melakukan autentikasi dengan SIM Card baru.
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya