JAKARTA – Ibnu Jamil menyambut bulan suci Ramadhan tahun ini dengan sedikit berbeda dari tahun sebelumnya. Sebab, ini menjadi tahun pertamanya merayakan bulan Ramadhan tanpa kehadiran sang ayah.
Ayah Ibnu Jamil yaitu H. Syaipudin diketahui telah meninggal dunia pada 21 Juni 2023 yang lalu. Sang ayah meninggal usai berjuang melawan stroke dan gangguan ginjal.
BACA JUGA:
Meski begitu, ia membenarkan bahwa tahun ini akan sedikit berbeda dan merasa ada yang hilang. Namun Ibnu Jamil tampak sudah ikhlas dengan kepergian sang ayah, sehingga ingin menjalankan bulan Ramadhan seperti biasanya.
“Berbeda banget nggak. Tapi kalau ada yang hilang, ya ada. Karena kan tahun kemarin almarhum bapak saya meninggal. Sisanya yaudah dijalanin aja seperti biasanya,” jelas Ibnu Jamil, dikutip dari tayangan Intens Investigasi, Jumat (1/3/2024).
Menyambut datangnya bulan Ramadhan, Ibnu Jamil bersama dengan sang istri, Ririn Ekawati tentunya akan menyempatkan waktu untuk berziarah ke makam sang ayah tercinta sebelum puasa dan juga di Hari Lebaran nanti.
“Ada dong, sebelum puasa Insya Allah pasti dan biasanya juga pas lebaran,” ujarnya.
Pemeran film Guru-Guru Gokil itu juga mengungkap rutinitasnya saat bulan puasa bersama dengan sang istri. Keduanya pasti sahur dan buka puasa bersama jika sama-sama tidak ada jadwal shooting.
“Selama tiga tahun ini kan bulan Ramadhan udah punya istri. Jadi buka puasa kami bisa sama-sama, kalau saya lagi nggak shooting, Ririn juga nggak kerja. Sahur pun kita sama-sama,” katan Ibnu Jamil.
Momen berbuka menjadi salah satu momen yang ditunggu Ibnu Jamil dengan Ririn Ekawati. Selama menunggu waktu untuk berbuka puasa bersama keluarga, keluarga kecil tersebut juga biasa menyiapkan makanan bersama.
BACA JUGA:
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di
ORION, daftar sekarang dengan
klik disini
dan nantikan kejutan menarik lainnya