Polisi telah menetapkan calon Anggota DPR dari Partai Garuda, Devara Putri Prananda (25), sebagai salah satu tersangka kasus dugaan pembunuhan berencana terhadap Indriana Dewi Eka Saputri (24). Devara pun dipecat dari Partai Garuda.
Sebagai informasi, Indriana dieksekusi oleh Muhammad Reza yang diduga disewa oleh Devara dan Didot Alfiansyah (24) di Bogor pada Selasa (20/2/2024). Didot, Devara dan Reza kemudian membawa mayat Indriana selama 4 hari sebelum akhirnya membuang mayat pada Jumat (23/2) dini hari di Kota Banjar.
Devara dan Didot kemudian mengambil barang-barang Indriana dan menjualnya senilai Rp 54 juta. Dari jumlah itu, Devara dan Didot memberi uang Rp 15 juta dan satu unit iPhone ke Reza sebagai bayaran karena membunuh Indriana.
Mayat Indriana kemudian ditemukan pada Minggu (25/2). Setelah dilakukan penyelidikan, polisi menangkan tiga orang tersebut dan menetapkan sebagai tersangka.
Polisi juga mengungkap pembunuhan ini dipicu oleh cinta segitiga antara Dodit, Indriana dan Devara. Dodit disebut awalnya berpacaran dengan Devara, lalu putus. Setelah itu, Dodit menjalin asmara dengan Indriana.
Namun, Dodit disebut ingin balikan dengan Devara. Tapi, Devara memberi syarat khusus ke Dodit hingga akhirnya memicu pembunuhan.
“Karena korban sering dugem, pelaku DA (Dodit) mau kembali lagi ke pacarnya yang ini (tersangka Devara), tapi perempuan ini bilang ‘Saya nggak mau kalau dia masih ada di dunia ini’,” kata Kanit 1 Ranmor Direktorat Kriminal Umum Polda Jabar AKP Luhut Sitorus.
“Terserah mau kau bunuh, mau apa, saya nggak mau dia ada di dunia ini,” imbuh Luhut menirukan ucapan Devara.
Devara Caleg DPR
Devara ternyata merupakan calon anggota DPR dari Partai Garuda. Dia mencalonkan diri sebagai Anggota DPR di dapil Jawa Barat IX.
Koordinator Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat KPU Provinsi Jawa Barat Hedi Ardia membenarkan nama Devara Putri Prananda terdaftar sebagai caleg DPR di wilayah itu.
“Betul,” katanya.
Waketum Partai Garuda Teddy Gusnaidi mengatakan nama Devara Putri Prananda memang terdaftar sebagai caleg di partainya. Namun dia mengaku tak mengenali langsung sosok Devara.
“Secara nama ya sama, tapi saya tidak tahu apakah itu orang yang sama, karena tidak kenal secara langsung,” kata Teddy kepada wartawan.
Simak selengkapnya di halaman selanjutnya.