Huawei MatePad 11.5 Papermatte Edition. (Foto: Dika/Okezone)
JAKARTA – Huawei akan segera meluncurkan tablet HUAWEI MatePad 11.5 Papermatte Edition di Indonesia. Tablet ini dilengkapi dengan berbagai fitur yang ditujukan untuk memberikan kenyamanan mata pengguna.
Country Training Manajer Huawei, Edy Supartono mengatakan bahwa HUAWEI MatePad 11.5 Papermatte Edition adalah “tablet pengganti laptop dengan layar paling aman untuk mata”. Ini dikarenakan layar HUAWEI MatePad 11.5 Papermatte Edition memiiki fitur yang mengurangi pantulan cahaya hingga 97%.
Seperti namanya, tablet ini menggunakan layar 11.5 “ 2200×1440, dengan refresh rate 60/120Hz, dan aspek rasio 3:2 dengan permukaan Papermatte yang memiliki fitur anti-glare. Layar anti-glare Papermatte ini meminimalisir pantulan cahaya dan silau pada layar hingga 97% dan memiliki sertifikasi SGS dan TÜV Rheinland yang menjamin reduksi emisi sinar biru yang berbahaya bagi mata.
“Jika dibandingkan dengan layar matte atau anti-scratch matte, layar PaperMatte bisa membuat pantulan cahaya hampir tidak kelihatan meski di bawah lampu neon,” terang Edy pada sesi Media Roundtable Huawei, Rabu, (13/3/2024).
Layar HUAWEI MatePad 11.5 Papermatte Edition juga terasa sangat responsif saat disentuh, begitu juga untuk menulis atau menggambar dengan stylus pen.
HUAWEI MatePad 11.5 Papermatte Edition juga dapat digunakan untuk membaca dalam berbagai format, baik dokumen, komik, manga, serta novel. Pengguna bisa dengan mudah memilih mode tampilan yang diinginkan saat membaca menggunakan tablet ini, misalnya eBook Mode sehingga warna yang ditampilkan telihat lebih natural seperti buku bentuk fisik.
Tablet ini juga mudah digunakan untuk berbagai format dokumen dan ebook seperti pdf dan epub.
HUAWEI MatePad 11.5 Papermatte Edition juga dilengkapi dengan WPS Office 2.0 yang membantu pengguna melakukan berbagai kegiatan, termasuk note-taking dengan lebih cepat dan efektif, baik dengan detachable keyboard ataupun dengan pen stylus.