Muna –
Seekor ular piton berukuran 8 meter mati dibunuh warga di Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara (Sultra). Ular itu ditebas warga karena hendak memangsa babi hutan.
“Tadi (kemarin) itu ularnya dipukul 5 sampai 6 orang hingga di kampung. Kalau panjang ularnya itu sekitar 8 meter,” kata Isbar (37), warga penangkap ular piton, dilansir detiksulsel, Minggu (17/3/2024).
Isbar mengatakan ular piton itu ditangkap di hutan Desa Lamorende, Kecamatan Tongkuno, Muna, pada Sabtu (16/3) sekitar pukul 11.30 Wita. Isbar mengaku awalnya sedang memotong kayu di belakang kebun milik orang tuanya.
“Awalnya itu saya lagi potong-potong kayu, baru saya dengar jeritan babi hutan,” tuturnya.
Usai mendengar jeritan tersebut, Isbar lalu kembali ke kampung dan memanggil warga lainnya yang berjumlah tujuh orang. Isbar dan ketujuh warga itu menuju lokasi jeratan babi hutan tersebut.
Di lokasi sudah terlihat ular piton sepanjang 8 meter melilit tubuh babi hutan. Isbar mengatakan ia dan teman-temannya langsung berjibaku melumpuhkan babi hutan tersebut. Salah seorang rekannya yang membawa parang langsung memotong bagian kepala ular tersebut.
“Ada mungkin 20 menitan itu kita tangkap itu ular, teman yang bawa parang dia langsung potong di bagian kepalanya dan langsung mati,” pungkasnya.
Simak selengkapnya di sini
(ygs/imk)