Jakarta –
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono meninjau sembako murah di wilayah Cengkareng, Jakarta Barat. Warga tampak antusias mengikuti kegiatan tersebut.
Pantauan detikcom di lokasi, Senin (25/3/2024), Heru Budi tampak meninjau titik sembako murah di GOR Cengkareng, Jakarta Barat. Peninjauan dimulai dari meja pendaftaran hingga meja pengambilan sembako murah.
Sejak tiba di lokasi, ratusan warga telah mengantre menunggu giliran mendapatkan sembako murah. Tak hanya warga, petugas PPSU juga tampak mengantre demi mendapatkan paket sembako dengan harga miring.
Heru turut membantu membagikan paket sembako murah kepada warga. Eks Wali Kota Jakarta Utara itu sempat menjadi sasaran selfie warga yang sedang mengantre.
Heru menyebut paket sembako dijual seharga Rp 150.000 dengan isi terdiri beras, tepung terigu, gula hingga daging. Ada pula paket sembako yang bisa ditembus dengan harga Rp 100.000.
“Dijual Rp 150 ribu, bedanya apa? Yang Rp 150 ribu ada dagingnya. Jadi masyarakat tinggal milih, mau yang Rp 100 ribu atau Rp 150 ribu,” kata Heru Budi di GOR Cengkareng, Jakarta Barat, Senin (25/3/2024).
Heru menuturkan kegiatan sembako murah telah digelar sejak 7 Januari 2024 demi menekan inflasi. Kegiatan ini melibatkan swasta, BUMN, BUMN hingga masyarakat.
“Tujuan saya membagi ini bersama semua stakeholder hari ini termasuk dengan Darma Jaya, Pasar Jaya, BI dan lain-lain dari 7 Januari sampai hari ini kita bagikan untuk semua. Empati dan kehadiran Pemda DKI di tengah-tengah masyarakat yang membutuhkan,” jelasnya.
Heru berharap kegiatan ini memberikan pemahaman kepada masyarakat bahwa stok pangan di Ibu Kota masih cukup. Selain di Cengkareng, sembako murah juga digelar di sejumlah titik lainnya di 5 wilayah kota.
“Memberitahukan kepada masyarakat bahwa Pemda DKI memiliki stok yang cukup, daging, beras, gula, minyak dan memberikan edukasi bahwa stok DKI Jakarta cukup,” jelasnya.
“102 lokasi, total kalau dihitung dari bulan Januari itu hampir semua kelurahan sudah kita drop sembako,” imbuhnya.
(taa/yld)