Telkomsel.
JAKARTA – Telkomsel ikut memeriahkan bulan kemenangan Ramadhan dan Idul Fitri (RAFI 2024) dengan menerapkan prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG). Salah satunya yakni program “Telkomsel Sambungkan Senyuman” yang diadakan di berbagai daerah Indonesia yang membutuhkan.
Telkomsel mendistribusikan bantuan dan donasi salah satunya ke Yogyakarta dan Palembang. Bantuan tersebut meliputi bantuan air bersih lima lokasi, 150 bantuan renovasi tempat ibadah, 200 bantuan perbaikan sarana UMKM, seribu bantuan kesehatan, seribu bantuan untuk pemeriksaan gizi bayi/balita, seribu paket sahur dan berbuka, dan lebih dari seribu paket sembako untuk dhuafa.
Target yang ditentukan oleh Telkomsel bertujuan untuk memajukan kapasitas pelaku UMKM, Puskesmas, dan Posyandu Kelurahan yang berada di sekitar lokasi penerima manfaat.
Wakil Presiden Komunikasi Perusahaan & Penanggung Jawab Sosial Telkomsel, Saki H. Bramono, mengatakan inisiatif ini termasuk ke dalam upaya Telkomsel untuk berbagi kebahagiaan dan hubungan antar sesama di Ramadhan dan Idulfitri tahun ini.
“Kami berupaya menghadirkan momen kebersamaan yang penuh keberkahan, di mana sejalan dengan prinsip ESG yang menjadi komitmen kami pada setiap langkah bisnis. Bersama masyarakat dan para pelanggan setia, kami berupaya menciptakan dampak positif yang inklusif dan berkelanjutan, membuka lebih banyak peluang, serta menggerakkan kemajuan sosial dan ekonomi di seluruh penjuru Indonesia,” jelasnya.
Selain perkuat dengan inisiatif filantropi, Telkomsel juga meningkatkan pengalaman pelanggan untuk berinternet ria. Telkomsel akan mengoptimalkan kesiapan konektivitas broadband yang semakin tinggi proyeksi aktivitas digital masyarakatnya.