Jakarta –
Ada yang berbeda dengan kawasan Pancoran yang biasanya langganan macet di hari biasa. Kini, jelang H-Lebaran, lalu lintas di kawasan Pancoran yang mengarah ke Mampang Prapatan itu lengang seperti tak ada kendaraan.
Kondisi ini karena pada hari ini, Senin (8/4/2024), bertepatan dengan libur hari jelang Lebaran Idulfitri 2024. Pantauan detikcom, sejak pukul 07.30 WIB, tidak banyak kendaraan pribadi yang melintas di kawasan itu.
Tampak tidak ada antrean atau pun kendaraan yang berebut jalan. Lalu lintas di sejumlah ruas jalan lainnya pun lancar, termasuk dari arah Pasar Minggu menuju flyover Pancoran.
Lengangnya Jalan Gatot Subroto ini juga diakui oleh Riki (30), petugas Transjakarta yang berjaga di halte Pancoran. Dia mengakui suasana ini cukup langka terjadi jika bukan libur lebaran.
“Lancar gini enak. Kalau libur biasa bukan lebaran, nggak sesepi ini,” kata Riki.
Meski begitu, terlihat masih ada beberapa penumpang Transjakarta yang hendak bepergian. Misalnya Siti (34), dia mau ke Pasar Tanah Abang untuk bekerja.
“Saya masih kerja. Liburnya pas malam takbir. Tapi sekarang enak lihatnya, nggak macet. Jadi lebih cepat nyampenya nanti,” ujar Siti.
Berbagi Cerita Bersama detikcom Yuk!
detikcom mengundang para pembaca untuk berbagi cerita dan pengalaman selama menjalani mudik pada Lebaran Idulfitri 2023 ini.
Cerita dan foto dapat dikirimkan ke email redaksi detikcom di alamat redaksi@detik.com. Jangan lupa sertakan nomor telepon yang dapat dihubungi ya.
Ikuti berita-berita terkini dan terkait arus mudik dan arus balik di Teman Mudik 2024.
Salam sehat, semoga lancar sampai tujuan.
(maa/maa)