Jakarta –
Gempa magnitudo (M) 5 terjadi di Pulau Doi, Maluku Utara (Malut). Gempa terasa hingga ke Manado, Sulawesi Utara (Sulut).
“Pusat gempa berada di laut 118 Km Barat Daya Pulau Doi,” tulis BMKG di akun media sosial X, Sabtu (13/4/2024).
Gempa terjadi pada pukul 23.40 WIB dengan titik koordinat 2,18 LU, 126,72 BT. Titik gempa berada di kedalaman 10 Km.
Gempa terasa hingga Manado dalam skala I-II MMI, skala I artinya getaran tidak dirasakan kecuali dalam keadaan luar biasa oleh beberapa orang dan skala II MMI getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang.
“Dirasakan (MMI) II-III Manado,” imbuhnya.
(rfs/rfs)