Jakarta –
Lalu lintas di sejumlah ruas tol arah Jakarta pagi ini mengalami kepadatan di sejumlah titik. Kepadatan tersebut akibat padatnya volume lalin.
Salah satu ruas tol yang mengalami kepadatan di Tol Jakarta-Tangerang (Tol Janger) arah Jakarta. Diinformasikan terdapat kepadatan di Tangerang arah Kunciran dari Km 18 hingga Km 14.
“Tangerang KM 18 – Kunciran KM 14 padat, kepadatan volume lalin. Karang Tengah KM 12 – KM 11 arah Tomang padat, kepadatan volume lalin. Kembangan KM 07 – Kedoya KM 03+400 padat, kepadatan volume lalin,” ujar Jasamarga melalui akun Twitternya @PTJasamarga, Kamis (18/4/2024).
Petugas juga telah memberlakukan contraflow di setelah underpass Tomang – Kebon Jeruk KM 03+400. Lajur contraflow diberlakukan dari arah Kebon Jeruk di lajur 3/kanan.
Sementara itu Tol Jagorawi arah Jakarta juga mengalami kepadatan di sejumlah titik karena padatnya volume kendaraan. Salah satu titik kepadatan di Tol Cililitan yang menuju arah Tol Dalam Kota.
“Cimanggis KM 16 – Cibubur KM 14 padat, kepadatan volume lalin. TMII KM 05 – Kali Cipinang KM 03 padat, kepadatan volume lalin. Cililitan KM 02 – Cawang KM 00 padat, kepadatan volume lalin,” ujarnya.
Selain itu, lalin di Tol Japek arah Jakarta juga diinformasikan mengalami kepadatan.
“Cikampek KM 72 – KM 70 arah Jakarta padat, kepadatan volume lalin. Cibitung KM 24 – KM 23+400 arah Jakarta padat, ada proses pindah muatan dampak kecelakaan kendaraan losbak di bahu luar/kiri,” katanya.
(yld/zap)