Huawei Band 9. (Dika/Okezone)
JAKARTA – Huawei memperkenalkan seri terbaru dari wearable smartbandnya, HUAWEI Band 9 untuk pasar Indonesia. HUAWEI Band 9 menghadirkan sejumlah peningkatan dibandingkan dengan seri pendahulunya.
Training Director Huawei Device Indonesia Edy Supartono mengatakan bahwa HUAWEI Band 9 memiliki fitur-fitur yang lengkap, yang setara dengan smartwatch. Ini merupakan salah satu dari empat keunggulan utama dari HUAWEI Band 9.
“(HUAWEI Band 9) Memiliki kenyamanan untuk digunakan tapi dengan desain layaknya smartwatch.” kata Edy.
Desain setara smartwatch yang memberi kenyamanan ekstra saat dikenakan
Keunggulan pertama HUAWEI Band 9 terletak pada desainnya yang setara dengan smartwatch.
HUAWEI Band 9 hadir dengan layar AMOLED 1,47 inci dengan rasio screen-to-body hingga 65%. Ini membuat HUAWEI Band 9 memiliki display yang luas dan nyaman untuk dilihat untuk sebuah smartband.
Selain itu, HUAWEI Band 9 memiliki desain yang ringan dan tipis, hanya seberat 14 gram (tanpa tali) dan ketebalan hanya 8,99 mm, sehingga nyaman untuk digunakan seharian. Material tali fluoroelastomer dengan versi yang ditingkatkan juga menawarkan ketahanan terhadap air dan noda, serta sekaligus minim resiko alergi dan gatal saat digunakan.
HUAWEI Band 9, layarnya sudah dilengkapi dengan ALS (Ambient Light Sensor) yang secara otomatis memungkinkan mengatur tingkat pencahayaan (auto brightness) sesuai kondisi cahaya sekitar.
Manajemen kesehatan yang diperbarui dan ditingkatkan
Wearable ini juga dilengkapi dengan sejumlah fitur manajemen kesehatan yang diperbarui dan ditingkatkan dari versi sebelumnya.
HUAWEI Band 9 merupakan perangkat wearables pertama yang dilengkapi oleh fitur TruSleep 4.0+ sebagai teknologi pemantauan kualitas tidur, yang menawarkan analisa personal mengenai pola serta kualitas tidur yang sehat, termasuk struktur dan ritme tidur, serta indikator fisiologis seperti detak jantung, saturasi oksigen darah, dan laju pernapasan.
Ada juga fitur Sleep Breathing Awareness yang mampu mendeteksi gangguan sleep apnea yaitu gangguan tidur yang menyebabkan pernapasan seseorang terhenti sementara selama beberapa kali saat sedang tidur.
Fitur lainnya adalah TruSeen 5.5+ yang ditingkatkan, guna memastikan pemantauan detak jantung dan SpO2 yang lebih akurat, sekaligus memberdayakan pengguna untuk memantau kesehatan mereka dengan akurat. Selain itu, fitur Pulse Wave Arrhythmia yang berfungsi untuk mendeteksi denyut jantung tidak beraturan.