Foto: Reuters.
JAKARTA – WhatsApp diketahui tengah mengembangkan fitur yang memungkinkan pengguna untuk mengirimkan pesan ke kontak yang belum disimpan. Fitur ini telah dikembangkan WhatsApp sejak tahun lalu.
Meskipun fitur tersebut belum diluncurkan untuk semua orang, WhatsApp kini telah mulai mengembangkan panggilan dalam aplikasi yang memungkinkan penggunanya menelepon orang-orang di WhatsApp tanpa menyimpan nomor mereka.
Dialer ini terlihat di WhatsApp untuk Android versi beta 2.24.9.28. DIlansir GSM Arena, fitur ini akan sama nyamannya dengan kemampuan untuk mengirim pesan kepada seseorang di WhatsApp tanpa harus menyimpan nomornya terlebih dahulu karena pengguna tidak perlu repot menambahkan nomor tersebut untuk sementara ke buku telepon jika mereka tidak ingin sering berkomunikasi dengan nomor tersebut atau berbicara hanya sekali atau dua kali.
Selain itu, WhatsApp sedang mengerjakan fitur yang disebut “Hidden Grup” atau “Grup tersembunyi” yang memungkinkan pengguna menyembunyikan grup di komunitas. Fitur ini terlihat di WhatsApp versi beta 2.24.9.20 untuk Android, ini hanya memungkinkan anggota yang diundang menemukan dan bergabung dengan grup serta mengizinkan admin komunitas untuk menemukan dan menghapusnya.
Tidak jelas kapan fitur ini akan dirilis ke pengguna di seluruh dunia pada versi stabil.
daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya